HUMAS

Senin, 27 Februari 2017

Kuota Calon Haji Tapin Bertambah

Rantau-Humas. Kabar gembira bagi masyarakat Tapin yang akan melaksanakan ibdah Haji, karena kuota Haji Kabupaten Tapin bertambah 20%.
Kepala Penyelenggara (Kagara) Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tapin Drs.H.Sulaiman mengatakan, adanya penambahan kuota haji tersebut berdasarkan Surat keputusan Menag No. 75 Tahun 2017. “Menurut perhitungan kami, dengan naiknya kuota haji ini, Kabupaten Tapin pada Tahun 2017 ini akan mendapatkan penambahan sekitar 20 orang Jamaah Calon Haji (JCH),” katanya saat dirinya menjadi Pembina apel Kamis sore, di halaman Kantor Kemenag Tapin. Kamis (23/02/17).
Ditambahkan H.Sulaiman, pada tahun-tahun sebelumnya Kabupaten Tapin memberangkatkan rata-rata sekitar 200 Jamaah Calon haji. “Dengan adanya penambahan kuota ini Kabupaten Tapin  akan memberangkatkan sekitar 220 JCH,”jelasnya
Lebih lanjut H.Sulaiman mengungkapkan, jumlah calon Haji Tapin yang telah mendaftar dan antre hingga saat ini sekitar 5120 orang.

“Jumlah tersebut adalah jumlah pendaftar dari tahun 2009 hingga sekarang. Karena rata-rata setiap tahunya di Tapin ada sekitar  720 orang yang mendaftar,”. (Rep/Ft:Very)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar